Manfaat Cauter Wajah, Efektif Atasi Berbagai Kelainan di Kulit!
Kulit adalah organ yang kompleks dan penting bagi kesehatan tubuh manusia, tetapi ia tak luput dari masalah kesehatan tertentu. Kelainan kulit seperti kutil, tahi lalat, skin tag disebut susah untuk dihilangkan, nyatanya hal tersebut adalah mitos. Perkembangan ilmu kesehatan dan estetika menampik dengan adanya treatment cauter wajah yang bermanfaat untuk menghilangkan segala kelainan kulit tersebut.
Treatment cauter wajah, dengan metode electrocoagulation dan electrosection membawa manfaat signifikan dalam mengatasi berbagai kelainan kulit sampai dengan solusi pengangkatan tumor. Terdengar canggih dan luar biasa bukan treatment ini? Mari kita bahas bersama manfaat hebat lainnya juga intip cara penanganannya di artikel ini.
Apa itu Cauter Wajah?
Kauterisasi atau cauter adalah tindakan medis ditangani langsung oleh dokter kulit yang memanfaatkan alat berarus listrik (disebut juga electrocautery) untuk menghasilkan suhu tinggi yang dapat mengatasi permasalahan lesi kulit tebal seperti hiperplasia sebaceous atau pembesaran kelenjar minyak dan suhu rendah untuk membakar atau menghancurkan kelebihan jaringan kulit berukuran kecil seperti skin tag, milia atau kutil, dan tahi lalat.
Cauter wajah dapat dikategorikan sebagai bedah minor yang menggunakan anestesi topikal untuk menghalau rasa sakit. Namun, tak perlu takut karena umumnya yang terasa hanya seperti nyeri ringan saja. Dalam beberapa kondisi, cauter juga berfungsi untuk tindakan yang lebih krusial, seperti memotong pertumbuhan jaringan tumor.
Menurut laman kesehatan healthline, treatment cauter minim akan resiko, kalaupun ada hanya berupa pendarahan ringan ataupun nyeri. Apabila mengalami efek tersebut, segera konsultasikan kepada dokter.
Manfaat Cauter Wajah dalam Mengatasi Masalah Kulit
Selanjutnya kita akan membahas manfaat treatment cauter untuk menangani permasalahan kulit yang sudah terangkum di bawah ini.
1. Menghilangkan Kutil, Skin Tag, Milia dan Lainnya
Pertama dari manfaat cauter wajah yakni mengangkat jaringan abnormal kulit seperti kutil, skin tag, milia, tahi lalat, sampai tumor. Dengan teknik pemanasan dari alat kauterisasi akan menyebabkan kerusakan pada jaringan yang tidak normal sehingga memungkinkan jaringan tersebut terlepas dari kulit. Tidak hanya mengangkat kelainan kulit, electrocautery juga merangsang proses penyembuhan kulit dengan beregenerasi secara alami.
Baca Juga : Cara Menghilangkan Milia Dengan Cauter Wajah, Cepat dan Aman!
2. Mengeringkan Jaringan (electrodessication)
Dengan menggunakan alat yang sama, teknik electrodessication berperan dalam mengeringkan sel-sel kulit yang dapat menyebabkan kerusakan. Artinya tindakan tersebut merupakan bentuk pencegahan sebelum terjadinya jaringan kulit abnormal. Melalui proses ini, arus listrik tinggi diarahkan ke area tertentu pada kulit untuk merangsang pengeringan sel-sel yang tidak normal.
3. Menggumpalkan Darah (electrocoagulation)
Sedangkan electrocoagulation berperan dalam menghentikan pendarahan pada area lesi kulit. Proses ini melibatkan aplikasi panas melalui arus listrik untuk membekukan pembuluh darah. Contohnya seperti kondisi cherry angioma, merupakan tumor jinak yang tumbuh pada pembuluh darah yang dapat disembuhkan dengan tindakan cauter.
4. Memotong Jaringan (electrosection) seperti Tumor
Electrosection merupakan teknik cauter yang digunakan untuk memotong dan mengangkat tumor. Selain pengangkatan, electrosection juga bermanfaat untuk menghilangkan lesi kulit yang berpotensi maligna atau kanker.
Secara garis besar, cauter bermanfaat besar baik dalam lingkup medis juga estetika. Penting untuk dicatat bahwa keputusan untuk menjalani treatment cauter harus dilakukan setelah konsultasi dengan dokter. Lalu, bagaimana prosedur selanjutnya? Simak penjelasannya di bawah ini.
Inilah Prosedur Melakukan Cauter Wajah di Oskincare Clinic, Dijamin Aman!
Pertama, pasien akan menjalani tahap konsultasi di Oskincare Clinic, di mana pasien akan bertemu dengan dokter kulit untuk mengevaluasi kondisi kulit. Konsultasi ini bertujuan untuk menentukan apakah treatment cauter merupakan pilihan yang tepat sesuai dengan kebutuhan individu.
Setelah evaluasi, jika treatment cauter diputuskan sebagai treatment yang sesuai dengan permasalahannya, pasien akan memasuki tahap persiapan. Area yang akan di-treat akan dibersihkan secara menyeluruh dan diberikan anestesi lokal untuk mengurangi ketidaknyamanan selama prosedur.
Selanjutnya, dokter kulit akan menggunakan alat cauter steril dengan hati-hati untuk membakar atau menghancurkan lesi kulit yang menjadi target. Proses ini dilakukan dengan hati-hati untuk mencapai hasil yang optimal tanpa merusak jaringan sehat di sekitarnya.
Setelah prosedur selesai, pasien akan memasuki tahap perawatan pasca-treatment. Dokter akan memberikan instruksi perawatan yang meliputi penggunaan salep antibiotik dan langkah-langkah perlindungan dari sinar matahari untuk mempercepat proses penyembuhan dan mencegah risiko infeksi.
Apakah Cauter dan Laser Sama?
Dalam medis, cauter dan laser memiliki beberapa kemiripan, tetapi prinsip kerjanya berbeda. Laser merupakan singkatan dari light amplification by stimulated emission of radiation yang mengacu pada pemanfaatan beberapa gelombang panjang cahaya (wavelength) yang difokuskan pada satu titik dengan tingkat intensitas yang tinggi.
Sedangkan cara kerja cauter memanfaatkan arus listrik untuk menghasilkan panas dan mempengaruhi jaringan kulit. Jadi, setelah ini jangan sampai salah kaprah lagi ya bahwa penanganan bintil kecil, kutil, tahi lalat, sampai pengangkatan tumor dilakukan dengan metode cauter.
Berapa Lama Proses Penyembuhan Cauter?
Secara umum, proses pemulihan membutuhkan periode antara dua hingga empat minggu. Tetapi, waktu ini dapat bervariasi tergantung pada seberapa besar atau banyak jaringan yang diangkat. Apabila jaringan abnormal yang dihancurkan memiliki ukuran yang lebih besar, mungkin diperlukan waktu penyembuhan yang lebih lama. Dengan perawatan pasca-cauter yang tepat, kulit dapat pulih dan mengelupas tanpa meninggalkan parut.
Nah, itulah sharing mengenai perawatan cauter yang memiliki manfaat besar dalam dunia kesehatan dan estetika. Bila kamu memiliki permasalahan kulit seperti yang telah disebutkan di atas, tidak ada salahnya mencoba berkonsultasi dengan dokter kulit di Klinik Kecantikan Oskincare. Jadwalkan konsultasi dengan menghubungi kami melalui WhatsApp atau via DM Instagram @oskincare.official. Semoga informasi ini bermanfaat ya!
Leave a Comment
Your email address will not be published. Fields marked with an are required.