Subsisi
Treatment subsisi di Oskincare Clinic adalah prosedur kosmetik non-bedah yang bertujuan untuk menghilangkan jerawat, bekas jerawat, dan tekstur kulit yang tidak merata dengan menggunakan teknik penyuntikan bahan aktif ke dalam kulit.
Jenis Pori-Pori yang Bisa Diperbaiki dengan Subsisi
Adapun beberapa jenis pori-pori yang membutuhkan treatment subsisi, antara lain :
1. Acne scar
Jenis yang pertama yaitu Acne scar, biasanya terjadi apabila terjadi robekan pada kulit ari lapisan luar yang di lakukan pada saat pemencetan jerawat yang di lakukan oleh sendiri ataupun tempat facial yang kurang memahami kulit secara mandalam. Penanganan yang kurang dari setelah pemencetan pada acne, menyebabkan perbaikan lapisan kulit yang tidak maksimal, maka lapisan kulit luar yang robek akibat rusaknya jaringan, menepel pada lapisan kulit bawahnya dan terjadi perekatan yang terlihat seperti lubang-lubang kawah pada kulit.
2. Pori seperti kulit jeruk
Jenis yang kedua yaitu pori-pori seperti kulit jeruk. Jenis ini umumnya terjadi pada hampir semua kulit terutama di area samping hidung yang memiliki pori lebih besar dari pada area kulit di dekat mata ataupun leher. Beberapa area yang sering mengeluarkan minyak dapat menyebabkan penyumbatan komedo, dan terkadang dengan obat atau pemencetan facial tradisional atau sendiri di rumah dapat mengakibatkan pori yang tadinya berkantong berisi komedo terbuka. Yang lama kelamaan akan menyebabkan pori seperti kulit jeruk.
Kedua jenis pori-pori diatas jika dibiarkan akan menjadikan bopeng. Namun jangan khawatir, segala permasalahan diatas ataupun bopeng pada wajah bisa diatasi dengan melakukan treatment subsisi di Oskincare Clinic.
Manfaat Subsisi di Oskincare Clinic
Treatment yang cukup susah untuk dilakukan karena banyak pori jenis ini memiliki tipe icepick. Treatment subsisi di Oskincare Clinic memberikan beberapa manfaat, antara lain:
- -Menghilangkan jerawat aktif dan mengurangi peradangan kulit.
- -Menghilangkan bopeng pada wajah dengan cepat.
- -Mengurangi bekas jerawat dan kerutan pada kulit.
- -Meningkatkan tekstur kulit dengan meratakan permukaan kulit yang tidak rata.
- -Merangsang produksi kolagen baru untuk kulit yang lebih kenyal dan bercahaya.
Keamanan
Treatment subsisi di Oskincare Clinic merupakan prosedur yang aman karena dilakukan oleh dokter kulit yang berpengalaman. Namun, beberapa efek samping yang mungkin terjadi termasuk pembengkakan, kemerahan, atau memar di area yang di-treat. Dokter kulit akan memberikan informasi yang lebih rinci tentang risiko dan cara mengatasi perawatan pasca subsisi kepada para pasien.
Prosedur Treatment Subsisi di Oskincare Clinic
Adapun prosedur treatment subsisi di Oskincare Clinic adalah sebagai berikut :
- -Konsultasi Dokter : Konsultasi diperlukan untuk mendefinisikan permasalahan pori dan memberikan treatment yang paling sesuai dengan kulit, sesuai budget dan ekspektasi pasien.
- -Persiapan Pasien : Dokter akan melakukan pembersihan wajah pasien sebelum melaksanakan treatment subsisi.
- -Tindakan Perawatan Subsisi : Menggunakan alat subsisi yang steril dengan standar kebersihan yang ketat dan menggunakan bahan-bahan yang berkualitas tinggi.
- -Tindakan Penanganan Kulit : Memberikan toner dan masker wajah untuk menenangkan dan menghidrasi kulit pasien.
- -Perawatan Pasca Terapi : Dokter memberikan petunjuk kepada pasien mengenai perawatan kulit yang tepat pasca treatment subsisi.
- -Konsultasi Lebih Lanjut : Dokter memantau kembali dan menjadwalkan sesi tindak lanjut dengan pasien untuk memantau perkembangan kulit.
Jadwalkan konsultasi sekarang di Oskincare Clinic dan temukan cara terbaik untuk mencapai kulit yang lebih halus dan bebas jerawat dengan treatment subsisi yang inovatif!
Untuk informasi harga dan perawatan lainnya di Oskincare bisa langsung dapatkan promonya dan Appointment Sekarang!