Treatment Subsisi: Bopeng dan Bekas Jerawat Wajah Hilang!
Bagi sebagian orang perawatan subsisi cukup jarang terdengar. Apalagi jika kamu termasuk jarang melakukan perawatan wajah, bisa jadi kamu belum mengerti lebih jauh mengenai manfaat dari treatment subsisi dan bagaimana pengaruhnya terhadap kulit bopeng atau berjerawat. Faktanya, treatment yang dilakukan oleh dokter kecantikan ini memiliki banyak kegunaan menggiurkan salah satunya adalah untuk mengatasi jerawat.
Oleh sebab itu, berikut ini Oskincare akan menjelaskan padamu tentang apa itu treatment subsisi, serta manfaatnya bagi kulit bopeng dan berjerawat. Simak informasi dan penjelasan lengkapnya di bawah ini sampai selesai, ya.
Mengenal Treatment Subsisi Bopeng dan Bekas Jerawat
Treatment subsisi bopeng adalah suatu prosedur minor yang dilakukan oleh seorang dokter spesialis kulit tanpa melakukan sayatan pada kulit. Tujuan dari treatment ini adalah untuk menghilangkan bopeng, bekas jerawat, memperbaiki luka, terutama luka yang memiliki karakteristik cekungan sehingga membuat permukaan kulit tampak tidak rata atau kasar.
Prosedur subsisi biasanya melibatkan penggunaan alat medis seperti jarum hipodermik, Nokor, atau kanula dengan ujung tumpul. Beberapa ahli dalam bidang ini telah mengembangkan berbagai jenis alat dengan kelebihan masing-masing.
Jenis-Jenis Bopeng yang Dapat Diatasi dengan Treatment Subsisi
Dengan menggunakan teknik yang tepat dan manuver yang cermat, prosedur subsisi bertujuan untuk memutus ikatan jaringan fibrosa yang terbentuk di lapisan kulit yang lebih dalam. Hal ini membantu melepaskan tarikan jaringan yang mengakibatkan permukaan kulit terlihat tidak rata. Biasanya, ketidakrataan ini disebabkan oleh gangguan dalam proses penyembuhan luka, seperti peradangan yang berlangsung dengan hebat atau berkepanjangan. Nah, berikut ini jenis-jenis bopeng yang bisa diatasi dengan treatment subsisi:
1. Bopeng Bekas Luka Akibat Jerawat
Terdapat dua jenis masalah kulit yang sering muncul, yang pertama adalah bekas luka akibat jerawat. Ini biasanya terjadi ketika seseorang mencoba memencet jerawat dengan tangan sendiri atau ketika proses ekstraksi jerawat di tempat perawatan kulit kurang memadai. Jika penanganannya kurang baik setelah pemencetan jerawat, lapisan luar kulit yang rusak mungkin tidak pulih sepenuhnya. Sebagai akibatnya, lapisan kulit yang robek ini melekat pada lapisan kulit yang lebih dalam dan menyebabkan kondisi yang sering disebut sebagai bopeng atau lubang-lubang pada kulit.
2. Bopeng Tekstur Kulit Jeruk
Jenis kedua masalah kulit adalah pori-pori yang menyerupai tekstur kulit jeruk. Biasanya, ini terjadi di area seperti samping hidung, yang cenderung memiliki pori-pori yang lebih besar daripada area kulit lainnya, seperti di dekat mata atau leher. Area-area yang cenderung berminyak dapat mengalami penyumbatan komedo, dan seringkali orang mencoba mengatasinya dengan obat atau mencoba memencet komedo secara tradisional atau di rumah. Akibatnya, pori-pori yang tadinya berisi komedo bisa terbuka, dan lama kelamaan akan menyebabkan pori-pori yang menyerupai tekstur kulit jeruk.
Berapa Kali Subsisi Agar Bopeng atau Bekas Jerawat Hilang?
Untuk mencapai hasil yang optimal, pasien dapat menjalani prosedur subsisi berkali-kali, biasanya sekitar 5 hingga 7 sesi. Namun, jumlah sesi yang dibutuhkan dapat bervariasi tergantung pada sejauh mana kedalaman bopeng pada kulit seseorang. Selain itu, perlu dicatat bahwa seseorang dengan riwayat keloid sebaiknya tidak menjalani treatment subsisi ini. Risiko pembentukan keloid sangat rendah dalam prosedur ini karena wajah memiliki banyak pembuluh darah, sehingga proses penyembuhan cenderung lebih cepat, kecuali jika seseorang memiliki riwayat keloid.
Treatment Subsisi di Oskincare, Bopeng Hilang dengan Sempurna!
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, treatment subsisi dipercaya efektif untuk kulit berjerawat apalagi menghilangkan bopeng di wajah. Selain itu, perawatan subsisi di Oskincare Clinic memiliki banyak manfaat dan keuntungan dalam perawatan kulit lainnya seperti:
- Mengatasi jerawat aktif dan mengurangi peradangan kulit
- Cepat menghilangkan bopeng pada wajah
- Mengurangi bekas jerawat dan kerutan pada kulit
- Meningkatkan tekstur kulit dengan meratakan permukaan kulit yang tidak rata
- Merangsang produksi kolagen baru, menghasilkan kulit yang lebih elastis dan bercahaya.
Treatment subsisi di Oskincare Clinic merupakan prosedur yang aman karena dilakukan oleh dokter kulit yang berpengalaman. Namun, ada pula efek samping yang bisa terjadi seperti pembengkakan, kulit memerah, atau memar di area yang di subsisi. Dokter kulit akan memberikan informasi yang lebih rinci tentang risiko dan cara mengatasi perawatan pasca subsisi kepada para pasien.
Itulah informasi dan penjelasan lengkap mengenai treatment subsisi dan jenis-jenis bopeng yang bisa diatasi dengan treatment subsisi. Sebelum melakukan perawatan ini, alangkah baiknya jika kamu berkonsultasi terlebih dahulu di Oskincare Clinic secara gratis melalui WhatsApp atau kamu juga bisa menghubungi melalui DM @oskincare.official.
Leave a Comment
Your email address will not be published. Fields marked with an are required.